Belajar Berwirausaha

by - April 02, 2024

 Bismillaahirrahmaanirrahiim

Semalam saya mengikuti sesi sharing di grup WA. Sharingnya ini tentang wirausaha. Temanya "Belajar Wirausaha dengan Herbamour". Pengisi materinya Mbak Lynda owner brand skincare  herbal Herbamour & Lamour. Jujur, nama beliau ini udah nggak asing sih di telinga saya. Soalnya saya suka ngikutin juga tulisannya di Facebook. Dari personal brandingnya sih Mbak Lynda atau akrab disapa Ibuk/Mamalyn ini suka guyon, kocak dan royal. Selain sharing seputar bisnis, hal-hal random dan rumah tangga Ibuk ini seriiiiiiing banget ngadain giveaway atau bagi-bagi entah itu produk, uang atau bahkan umroh.

Beberapa waktu lalu sehabis pulang umroh qadarullah Ibuk & suami sempat diuji Allah dengan sakit. Pak Seto (suami Ibuk) bahkan sampai dirawat di RS. Ibuk posting minta bantuan doa untuk suaminya bahkan sampai bernadzar kalau suaminya sembuh nanti akan ada follower Ibuk yang diberangkatkan umroh. Masya Allah allahumma baarik singkat cerita alhamdulillah kesehatan Pak Seto berangsur membaik. Ibuk memenuhi janjinya ada 1 orang followersnya yang diberangkatkan umroh sama Ibuk. Masya Allah keren yaaa. 

Semalam ibu membagikan beberapa tips dalam menjalankan bisnis atau wirausaha. Ibuk lahir dari keluarga biasa bukan keluarga kaya raya. Beliau memulai bisnis berawal dari hobi. Karena hobi jualan jadilah Ibuk coba-coba bisnis online. Dulu Ibuk mulai jualan itu pas masih zaman BBM. Tahun berapa tuh ada yang masih inget nggak? wkwk.

Berawal dari kegigihan dan persisten alhamdulillah berkembang sampai sekarang. Kenapa sih Ibuk kok mau nyemplung ke dunia bisnis? Salah satu faktor utama Ibuk mendirikan bisnis saat itu karena Ibuk melihat adanya peluang untuk bisa berpenghasilan meskipun hanya dari rumah.

Emang apa untungnya kita sebagai ibu rumah tangga jika terjun dan fokus di bisnis online dan memiliki penghasilan sendiri? Ini dia keuntungan jika wanita/ibu rumah tangga berbisnis online

1. Meraih Kemandirian Finansial

Dengan memiliki pendapatan sendiri ibu rumah tangga bisa lebih mandiri secara finansial sehingga mengurangi ketergantungan terhadap partner atau bisa memenuhi keinginan pribadi dengan lebih lapang.

2. Fleksibel dalam Mengatur Waktu

Memiliki bisnis sendiri memungkinkan ibu rumah tangga untuk mengatur waktu kerja sesuai dengan kebutuhan keluarga.

3. Meraih Pencapaian Pribadi

Sukses dalam bisnis dapat memberikan rasa pencapaian dan membangun kepercayaan diri serta penting untuk pengembangan diri.

4. Kontribusi pada Penghasilan Keluarga

  Penghasilan dari bisnis dapat menjadi tambahan penghasilan bagi keluarga, membantu memenuhi kebutuhan dan merencanakan masa depan dengan lebih mandiri. Dengan seperti itu selain bisa berpenghasilan, kita sebagai ibu rumah tangga juga bisa ikut berdaya dalam membangun perekonomian dan kemandirian.

Ibuk yakin ketika kita memiliki bisnis yang dijalankan dari rumah insya Allah kita bisa meraih keseimbangan antara keluarga dan karir serta bisa menjadi contoh dan inspirasi bagi anak-anak kita. 

Saran dari ibuk jika ada peluang bisnis online yang menjanjikan jangan dilewatkan. Ambil peluangnya secepat mungkin. 

Jika Anda masih awam atau pemula dalam dunia bisnis saran Ibuk mulailah dari menjadi dropshipper. Berjualan produk orang lain tanpa stok. Karena resikonya minim dan dengan menjadi dropshipper kita bisa fokus mengasah keahlian jualan kita. Lama-lama market akan bertumbuh dan kita akan paham produk apa saja yang laris dan dibutuhkan konsumen. 

Setelah paham dan market terbentuk, punya database pelanggan yang banyak, hafal produk knowledge dan produk yang laris atau repeat order bolehlah Anda naik level dengan menjadi stockist atau menyetok produk. Karena dengan menjadi stockist biasanya margin profit lebih besar daripada menjadi dropshipper. 


 

You May Also Like

0 komentar

Kasih komentar dong biar nggak terlalu sepi hehe